Bidadari-Bidadari Surga yang Disegerakan Part 1

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu ‘Anhu sesungguhnya Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Salam bersabda: “Selalu wasiatkan kebaikan kepada para wanita. Karena mereka diciptakan dari tulang rusuk, dan bagian yang paling bengkok dari jalinan tulang rusuk ialah tulang rusuk bagian atas. Jika kalian paksa diri untuk meluruskannya, ia akan patah. Tetapi jika kalian mendiamkannya, ia akan tetap bengkok. Karena itu, wasiatkanlah kebaikan kepada para wanita.” (HR. Al-Bukhari)

Wanita adalah sebuah mahakarya Allah Subhanahu wa Ta'ala. Dibalik kelembutannya ada kekuatan yang dapat menggerakkan sebuah laju peradaban. Islam dengan segala kemuliaannya telah berhasil meletakkan dengan ideal posisi kaum wanita dalam gempita kehidupan. Dan fakta sejarah pun mengungkapnya dengan elok, bahwa disetiap keberhasilan orang-orang besar selalu ada wanita-wanita kuat dibelakangnya. Tapi, tidak semua wanita berkenan menempati posisi-posisi itu. Dengan hadirnya racun-racun demokrasi, omong kosong HAM atau bualan feminisme, wanita telah kehilangan karakater-karakter dasar kemanusiaannya. Fungsi-fungsi wanita telah terdistorsi dari letak fitrahnya.

Namun, ditengah kerusakan pemahaman yang semakin kuat, ada sebagian wanita yang tetap menjunjung tinggi martabat mereka. Memelihara nilai-nilai kefitrahan mereka sebagai seorang hamba. Pengorbanan dan perjuangan telah menjadikan para wanita-wanita ini bak bidadari-bidadari surga yang Allah segerakan kehadirannya. Inilah wanita-wanita yang membuat resah para bidadari-bidadari  Surga karena kemuliaannya. Menerbitkan cemburu di ufuk hati para bidadari Surga.

Baca selengkapnya »

Daar al Islam Masa Kini (Bagian 1)

Letaknya diperbukitan shofa, Jauh dari seluruh hiruk pikuk dan gempita kejahiliayahan masyarakat Mekah era itu. dan dari kediaman sederhana inilah sebuah peradaban mulia terlahir. Dar Al Arqom nama bangunan itu, milik Abu Abdillah al-Arqam bin Abi al-Arqam salah seorang sahabat mulia, beliau adalah orang ketujuh dalam generasi As Sabiqunal Awalun. Pasca keislamannya Dar Al Arqom berubah nama menjadi Dar al Islam.

Bangunannya begitu sederhana, tapi dari kesederhanaanya berjuta makna telah tercipta. Letaknya begitu jauh dari gempita dan pesta foya, tapi darinya ada kebijaksanaan mengemuka.

Tapi sekarang, saya temukan replika itu semua. Jika Rasulullah dan para sahabat agung punya Dar al Islam maka kita punya STEI SEBI. teramat jauh memang, tapi cita, asa, dan makna yang teringin dicipta tetaplah sama.

Baca selengkapnya »

Rindu Yang Tak Akan Pernah Tersia

Duhai, adakah aku bisa bermalam disana semalam saja
Di dusun Fakh yang disekelilingnya ada pohon Ikhzir dan Jalil
Dan apakah aku bisa mendatangi air Mijannah suatu hari nanti
Agar tampak bagiku bukit Syamah dan Thafil
(Syair Kerinduan Bilal bin Rabah pada Mekah diawal-awal hijrah ke Madinah)

Waktu itu cuaca Mekah tidak sangat panas. Meski ada terik, disaat-saat tertentu angin berhembus, menciptakan jenak-jenak kesegaran, utamanya bagi ratusan ribu jamaah haji. Dan satu diantara 600an ribu jamaah haji saat itu adalah seorang ulama masyhur, Abdulloh bin Al-Mubarok rahimahulloh. Beliau adalah memang seorang ulama yang kaya raya, maka baginya berziarah ke Mekah bukan hal yang sulit kendatipun tempat tinggalnya jauh dari Mekah.

Saat itu, setelah melakukan serangkaian ritual ibadah haji Abdulloh bin Al-Mubarok rahimahulloh tertidur. Dalam tidurnya ia bermimpi melihat dua malaikat turun dari langit dan melakukan percakapan diantara mereka. “Ada berapa orang yang berhaji tahun ini?” tanya malaikat pertama kepada temannya. “Ada enam ratus ribu,” jawab temannya. “Berapa diantara mereka yang diterima hajinya?” tanya yang pertama lagi. “Tak satupun,” tegas malaikat kedua.

Baca selengkapnya »

Sajak Palsu

Sajak Palsu karya Agus R. Sarjono ini adalah salah satu sajak favorit saya. Pertama kali tahu waktu ada program sastra masuk sekolah, yang merupakan programnya Horizon dan Departemen Pendidikan Nasional. Isinya indonesia 'banget'. Silahkan disimak...


Selamat pagi pak, selamat pagi bu, ucap anak sekolah
dengan sapaan palsu. Lalu merekapun belajar
sejarah palsu dari buku-buku palsu.

Baca selengkapnya »

Maka, Berhusnudzonlah!...

Ibnu Sina, cendekiawan Islam masyhur yang terkenal dengan kitab asy syifa’ nya itu pernah berkata, bahwa kenabian itu bisa diusahakan. Kenabian adalah hasil dari ilmu dan amal sholeh. Begitu kira-kira pendapat dari Ibnu Sina. Dikemudian hari lantaran pendapat ini Ibnu Sina kemudian divonis sesat oleh Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah. 

Ternyata bukan hanya Ibnu Sina yang berpendapat bahwa kenabian bisa diupayakan, Ibnu Hibban, Ulama hadits yang sangat ‘alim itu pun memiliki pendapat yang sama. Hingga Imam Adz Dzahabi pernah berkomentar tentangnya, tapi berbeda dengan Ibnu Taimiyah yang langsung memberikan vonis kafir. Adz Dzahabi hanya berkata bahwa Ibnu Hibban adalah seorang ulama yang sangat faqih, tidak mungkin beliau berkata tanpa sesuatu maksud, maka berhusnudzon bagi kita pada seorang ulama adalah lebih baik.

Ada peristiwa menarik lagi yang terjadi pada Imam Yahya bin Mun’im. Suatu hari sang Imam melihat seorang gadis cantik yang sedang berjalan dengan para murid-muridnya. Sang imam kemudian berkata, “Sesungguhnya Allah bershalawat atas gadis cantik itu.” Sang murid terperanjat kaget, “Apa maksud pernyataan anda wahai guru kami.” Sang imam hanya menjawab, “Sesungguhnya Allah bershalawat atas setiap keindahan.”

Baca selengkapnya »

Akhir Perjalanan Sang Perantau

Orang asing bukanlah orang yg merantau ke negeri syam atau yaman.
Tp orang asing adalah org yg merantau ke kuburnya bersama kain kafan
 
Sungguh si perantau punya hak yang harus dipenuhi
Oleh tuan rumah yang daerahnya sedang dilalui

Janganlah kau hardik orang asing ketika sedang dalam perantauan
Karena masa telah menghardiknya dg kehinaan dan banyak cobaan

Perantauanku jauh, padahal bekalku tidak mencukupi
Kekuatanku semakin rapuh, sedang mati terus meminta diri
 
Aku tentu punya banyak sisa dosa, yang aku tak mengetahuinya
Dosa saat sendiri, maupun saat bersama, tapi Alloh pasti mengetahuinya
 
Betapa sayangnya Alloh padaku, krn telah menangguhkan hukuman-Nya
Bahkan Dia tetap menutupi dosaku,  meski aku terus melakukannya

Baca selengkapnya »

Syair Imam Syafe'i

Sebuah syair menarik dari salah satu ahli fiqih terbaik yang pernah dimiliki Islam, Imam Syafe'i. berjudul ilaika (Pada Mu), dibawah ini teks lengkapnya setelah diterjemahkan,

Padamu ya Allah
Ku persembahkan kepada Mu Tuhan sekalian makhluk harapanku
Sekalipun aku seorang yang berdosa wahai Yang Maha Pemberi dan Pemurah
Tatkala keras hatiku dan sesak perjalanan hidupku
Kujadikan rayuan daripadaku sebagai jalan mengharap keampunan Mu
Maka bilamana engkau memiliki keampunan menghapuskan dosa yang berterusan ini
Kurniaan Mu dan Keampunan Mu adalah rahmat dan kemuliaan

Baca selengkapnya »

Apakah Benar Engkau Pejuang?

Berikut salah satu nasyid favorit saya, dari Qathrunnada, judulnya seperti yang sudah tertera APAKAH BENAR ENGKAU PEJUANG?, jujur nadanya tidak terlalu enak tapi liriknya mantap, terutama untuk para 'pejuang', selamat merenungkan...   

Engkau ingin berjuang,
Tapi tidak mampu menerima ujian
Engkau ingin berjuang,
Tapi engkau rosak oleh pujian
Engkau ingin berjuang,
Tapi tidak sepenuhnya menerima pimpinan

Engkau ingin berjuang,
Tapi tidak begitu setia kawan
Engkau ingin berjuang,
Tapi tidak sanggup berkorban
Engkau ingin berjuang,
Tapi ingin jadi pemimpin
Engkau ingin berjuang,
Menjadi pengikut agak segan

Baca selengkapnya »

Mengenal Tipologi Pemerintahan ala Ibnu Khaldun

Ibnu khaldun sosiolog sekaligus ekonom termasyhur Islam, dalam kitab monumentalnya, Muqadimah Ibnu Khaldun, yang sejatinya adalah kata pengantar dalam kitabnya yang berjudul Al Ibrar, mengklasifikasikan pemerintahan dalam 3 bentuk tipologi.

1. SiyasahThabi’iyah
Artinya sebuah kekuasaan yang dikendalikan oleh hawa nafsu dan syahwat negatif. Tipologi ini bercirikan para penguasa yang rakus terhadap harta dan korupsi yang dominan. Sayangnya jenis tipologi ini yang sekarang banyak digunakan oleh negera-negara di dunia dewasa ini. Meskipun negera tersebut adalah negera muslim. Akibatnya sekarang kita dapat saksikan sendiri banyaknya negara-negara yang melakukan revolusi dan menjatuhkan korban jiwa yang tidak sedikit.

Baca selengkapnya »

Lost In Jakarta

Selepas kerja (baca: magang) di Bank Muamalat Panglima Polim di daerah Blok M saya berencana ifthor di Masjid AlAzhar dengan seorang teman dekat. Jam telah menunjukkan sekitar pukul 16.00, dengan mengendarai Moji (Motor Jihad) saya tancap gas menuju Masjid Al Azhar. Semula semuanya berjalan lancar sampai kemudian saya salah belok, Al Azhar tepat berada di sisi kiri jalan yang saya lewati, karena  tak tahu jalan balik arah saya lurus saja, harapannya di depan ada tempat untuk balik arah. Tapi saya salah telak, 30 menit berselang saya makin jauh meninggalkan Al Azhar, sampai-sampai saya tidak tahu dimana saya sekarang berada.

Mengarungi jalan-jalan Jakarta untuk saya bener-benar seperti berjalan ditengah hutan dan terkena oyot mimah, berapapun kita jauh berjalan kita akan kembali ke tempat semula. Jika sudah begini saya jadi rindu jalanan cilegon yang lurus dari ujung ke ujung dan pastinya anti nyasar.

Baca selengkapnya »

Mengasah Pedang Kehidupan

“Sungguh saya telah berjumpa dengan beberapa kaum, mereka lebih bersungguh-sungguh dalam menjaga waktu mereka daripada kesungguhan kalian untuk mendapatkan dinar dan dirham.”
(Al-Hasan Basri)

Ada rasa malu dan iri yang terbersit dalam hati saat membaca bagaimana para ulama-ulama Islam terdahulu memanfaatkan waktu-waktu. Kedalaman berpikir dan kedekatan pada Allah menjadikan mereka memahami betul urgensi waktu. Bagi mereka waktu adalah nikmat agung dan perkara besar dalam gempita kehidupan yang dijalani. 

Allah telah bersumpah dengan waktu dalam kitab-Nya yang mulia dan ayat-ayat-Nya yang luhur dalam konteks yang berbeda-beda. Allah yang urusan-Nya begitu agung telah bersumpah dengan waktu malam, siang, fajar, subuh, saat terbenamnya matahari, waktu dhuha, dan dengan masa. Waktu benar-benar bukan perkara kecil dalam hiruk pikuk kehidupan kita.

Baca selengkapnya »

Waktu: Sebuah Refleksi Hari Lahir

Harits Al-Muhasibi rahimahullahu berkata: “Demi Allah, seandainya waktu dapat dibeli dengan harta, maka saya akan menafkahkan seluruh hartaku ini. Saya akan membeli waktu-waktu yang ada untuk berkhidmat kepada kaum muslimin.” Orang-orang bertanya, “Dari siapa engkau akan membeli waktu-waktu itu?” Al-Muhasibi berkata, “Dari orang-orang yang memiliki waktu luang.”

Waktu adalah entitas vital kehidupan yang paling sering diabaikan kehadirannya, tapi paling sering pula disesalkan ketika melaluinya. Persis seperti yang telah disampaikan oleh Rasulullah SAW melalui Ibnu Abbas, "Ada dua kenikmatan yang banyak manusia tertipu, yaitu nikmat sehat dan waktu senggang”. (HR. Bukhari no. 6412) Dan faktanya pedang kehidupan yang bernama waktu ini sudah terlalu sering memenggal kesempatan dan peluang-peluang kebaikan yang bisa kita lakukan.

Waktu tak pernah berhenti, mekanisme perputarannya adalah mutlak prerogative Allah, waktu tak akan pernah mau menunggu keterlambatan kita untuk memahami pesan-pesan yang dibawa oleh dirinya. Maka telah terasa kini akibatnya, ditengah poros waktu yang terus berputar tidak sedikit pun kedewasaan diri bertambah, terlebih lagi ketaatan. Karena terlalu seringnya kita membual, maka hanya bualan pula yang waktu berikan untuk kita.

Baca selengkapnya »

Yang Unik Di Bulan Ramadhan

Setiap daerah memiliki keunikan masing-masing dalam mengisi Ramadhan. Termasuk daerah saya, Desa Cibeber yang bertempat di Kota Cilegon, Banten. Berikut beberapa keunikannya:

Tarhim
Tarhim adalah semacam pembacaan shalawat, Alquran, dan lain-lain. Berfungsi untuk membangunkan orang sahur, mengumumkan waktu imsak, dan mengingatkan waktu salat subuh. Tarhim jugabanyak di daerah-daerah lain, selain itu tarhim juga kerap dibacakan diluar bulan ramadhan. Hanya saja yang menjadi ciri khas tarhim di desa saya saat ramadhan adalah pembaca tarhim sering memanggil-manggil warga desa secara personal untuk sahur dengan nada yang khas, “Mang Sani katuran sahur” kata pembaca tarhim, besoknya anak-anak kecil menirunya.

Ditengah bacaan tarhim sering pula dinyanyikan sebuah lagu berbahasa khas Banten yang cukup terkenal di desa saya, dan saya yakin semua penghuni desa tahu lagu itu, meskipun sampai sekarang tidak pernah ada yang tahu siapa pencipta dan apa judul lagu tersebut. Dibagian  awal baitnya seperti ini:

Baca selengkapnya »

Ramadhan, Saatnya Berbagi

Ramadhan bukan hanya bulan yang penuh berkah. Tapi lebih dari sekedar itu Ramadhan adalah lambang kedermawanan. Hal ini pula yang dicontohkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, dari Ibnu Abbas Malik radhiallahu’anhuma dikatakan, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah orang yang paling dermawan. Dan beliau lebih dermawan lagi di bulan Ramadhan saat beliau bertemu Jibril. Jibril menemuinya setiap malam untuk mengajarkan Alquran. Dan kedermawanan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melebihi angin yang berhembus.” (HR. Bukhari)

Dari hadits di atas diketahui bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pada dasarnya adalah seorang yang sangat dermawan. Ini juga ditegaskan oleh Anas bin Malik radhiallahu’anhu: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah orang yang paling berani dan paling dermawan.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah teladan yang sempurna dalam hal memberi di bulan Ramadhan, bahkan kedermawanannya melebihi angin yang berhembus. Kebahagiaan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam saat memberi bahkan jauh lebih besar dibanding kebahagiaan orang yang menerima pemeberiannya.

Baca selengkapnya »

Terkenang Ramadhan Yang Silam

Ramadhan telah memasuki hari yang kelima. Syukur tertambat dihati dan diucap dilisan, semua kenikmatan semoga Allah jadikan saran kebaikan diri untuk perbaiki taat dan taqwa. Ini adalah ramadhan ke-19 dalam kehidupan saya. Tentu telah banyak remah-remah kenangan yang dilahirkan, kenangan yang kini kerap kali dirindukan. 

Lebih dari setengah hidup yang dilalui, saya habiskan di sebuah desa kecil bernama Cibeber. Salah satu desa kecil yang ada di Kota Cilegon, Banten. Di desa ini setidaknya ada 3 pondok pesantren salafi tradisional, hal ini juga yang kemudian membuat ramadhan di sini lebih semarak dibanding di tempat yang lain. Melewati Ramadhan saat itu sungguh sangat menyenangkan. Ramadhan saat usia masih belia adalah pengalaman berharga yang dihadiahkan kehidupan, selalu menyenangkan untuk mengenangnya.

Baca selengkapnya »

Pahlawan Negeri

Dahulu,

Pahlawan negeri
Hadir dalam rengkuhan kesungguhan diri
Keikhlasan dan keteguhan jadi tameng hati
Hingga ilahi dijumpai

Dahulu,
Pahlawan negeri
Korbankan diri untuk negeri yang dicintai
Peluh dan darah jadi hiasan diri

Kini,
Pahlawan negeri
Omong kosong janji-janji
Lalu pergi mendustai

Baca selengkapnya »

Tetralogi Amaliah Ramadhan

Sudah selayaknya rasa syukur kita sampaikan kepada Allah SWT, atas ketentuannya yang berkenan mempertemukan kita kembali dengan Ramadhan.  Tapi, rasa syukur itu jangan hanya berhenti pada lisan kita. Rasa syukur itu tidak boleh berdiri sendiri, harus ada amal-amal shalih terbaik yang kita sertakan dalam lafadz tahmid kesyukuran kita.

Ada banyak amal shalih yang dapat kita lakukan dalam ramadhan ini mulai dari shaum di siang harinya dan shalat malam di petangnya. Tapi, kelemahan jiwa kita kerap menciptakan kemalasannya sendiri ditengah mulianya ramadhan ini. Semoga kata-kata mulia dari Rasulullah dan para ulama, menjadikan kita lebih tergerak melawan rasa malas diri.  

Shaum
Shaum adalah ibadah yang khas di ramadhan ini, karenanya balasannya juga khas langsung dari Allah SWT. Rasulullah SAW bersabda: “Setiap amal anak adam adalah untuk dirinya sendiri kecuali shaum. Sesungguhnya shaum itu untuk-Ku, dan aku sendiri yang akan membalasnya…” (HR. Bukhori).

Lebih spesial lagi Allah menyediakan pintu orang yang shaum untuk memasuki jannah-Nya. Rasulullah SAW brsabda: “Di Surga ada pintu yang disebut Ar-Royyan. Di hari kiamat kelak orang-orang yang berpuasa akan masuk lewat pintu itu, dan tidak ada seorang pun yang melewati pintu itu selain mereka…” (HR. Bukhori)

Baca selengkapnya »

Ramadhan Hadir, Tiba Saatnya Berkaca Diri

 Maafkan kami Ramadhan,
kepala kami tertunduk malu karena engkau menjanjikan kami berlimpah kebaikan,
tapi kami tenggelam dalam kehinaan.
(Syaikh Adil bin Ahmad)

Jika ramadhan diibaratkan tamu agung, maka ramadhan adalah tamu agung yang kerap kita kecewakan. Kehadirannya kita rindukan tapi saat dia datang ditengah-tengah kita, tak ada yang kita berikan selain kelalaian dan rapuhnya kesungguhan.

Ramadhan adalah akumulasi kemuliaan dalam tiap detaknya. Karena ramadhan kita bisa melakukan hal yang berbeda kadar dan nilainya. Berbeda bentuk, penghargaan dan balasannya di sisi Allah SWT. Ramadhan bukanlah bulan biasa, bukan hari biasa, malam dan siangnya pun bukan hal yang biasa. Tapi tidak semua orang bisa merasakan besarnya keberkahan itu, karena ramadhan hanya dapat terasa lewat sentuhan iman dan pekanya perasaan.

Baca selengkapnya »

Memahami Perbedaan Pendapat Nuzulul Quran

Nuzulul Quran atau hari dimana diturunkan Alquran adalah rahmat yang besar bagi umat Islam. Mayoritas umat Islam Indonesia menyakini bahwa nuzulul quran jatuh pada tanggal 17 Ramadhan. Tapi, benarkah itu?

Ayat Alquran Terkait Peristiwa Nuzulul Quran
"Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Alquran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil)." (QS. Al-Baqarah:185)

"Sesungguhnya Kami menurunkannya pada suatu malam yang diberkahi dan sesungguhnya Kami-lah yang memberi peringatan." (QS. Ad-Dukhan : 4)

"Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Alquran) pada malam kemuliaan (lailatul qadar)" (QS. Al-Qadr : 1)

ketiga ayat diatas menjelaskan tentang diturunkannya Alquran tapi tidak detil disampaikan kapan dan dengan cara seperti apa Alquran di turunkan. Berikut adalah beberapa pendapat ulama terkait hal tersebut.

Baca selengkapnya »

Puasa dan Takwa

Dalam QS Al Baqarah ayat 183 Allah SWT Berfirman:
"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al Baqarah:183)

Allah Ta’ala menjabarkan tentang segala yang Dia karuniakan kepada hamba-hamba-Nya dengan cara mewajibkan atas mereka berpuasa sebagaimana Allah telah mewajibkan puasa itu atas umat-umat terdahulu, karena puasa itu termasuk di antara syariat dan perintah yang mengandung kemaslahatan bagi makhluk di setiap zaman, berpuasa juga menambah semangat bagi umat ini yaitu dengan berlomba-lomba dengan umat lain dalam menyempurnakan amal perbuatan dan bersegera menuju kepada kebiasaan-kebiasaan yang baik, dan puasa itu juga bukanlah suatu perkara sulit karena umat-umat terdahulu pun pernah melaksanakannya.

Kemudian Allah Ta’ala menyebutkan hikmah disyariatkannya puasa seraya berfirman "Agar kamu bertakwa," karena sesungguhnya puasa itu merupakan salah satu faktor penyebab ketakwaan, karena berpuasa adalah merealisasikan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya. Dan di antara gambaran yang meliputi ketakwaan dalam puasa itu adalah bahwa orang yang berpuasa akan meninggalkan apa yang diharamkan oleh Allah seperti makan, minum, melakukan jima' dan semacamnya yang sangat diinginkan oleh nafsunya dengan maksud mendekatkan diri kepada Allah seraya mengharapkan pahala dalam meninggalkan hal-hal tersebut, inilah hal yang merupakan ketakwaan.

Baca selengkapnya »

Pantun Puasa Ramadhan


Pantun merupakan produk khas sastra Indonesia, pantun bukan semata permainan kata-kata tapi upaya penyampaian makna dengan lain rasa. Dan dalam kaitan menyambut bulan ramadhan 1432 saya mencoba menyampaikan pantun-pantun bertemakan puasa, semoga berkenan.

mendaki gunung masuki rimba
takut yang ada harus dilawan
karena ramadhan telah tiba
wajiblah berpuasa orang beriman




takut dilawan pastilah bisa
agar sampai pada tujuan
siapa sengaja tidak puasa
siksa neraka jadi balasan

Baca selengkapnya »

Tips Sederhana Sukses Ramadhan

Ramadhan adalah bulan mulia yang penuh keberkahan, dan agar maksimal mendapatkan kebaikan-kebaikan tersebut ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dan persiapkan. Berikut ini adalah tips-tips sederhana agar ramadhan kita sukses:

Persiapan yang matang
Dalam sebuah riwayat disampaikan bahwa para sahabat selalu menyiapkan diri ketika memasuki bulan-bulan yang mendekati ramadhan, bahkan Ali bin Abi Thalib menyiapkan diri semenjak 6 bulan sebelum ramadhan. Persiapan-persiapan tersebut dapat dikelompokkan dalam beberapa bentuk:

Baca selengkapnya »

Buka Puasa dengan Makanan Khas Daerah

Yang paling unik dari kuliner khas Banten adalah bentuk penyajiannya dalam bentuk sate, selain sate bebek yang menjadi andalan kuliner Banten ada pula yang lain yaitu sate bandeng. Satu bandeng bisa juga disantap sebagai makanan berbuka.

Karena saya berasal dari Banten saya ingin share dengan teman-teman semua resep dan cara pembuatan sate bandeng, berikut resep dan cara pembuatan sate Bandeng:

Resep Masakan Sate Bandeng Banten

Bahan Sate Bandeng :
  1. 3 ekor ikan bandeng
  2. 500 cc santan dr 2 butir kelapa (rebus s/d kental)
Bumbu halus :
  1. 200 gr bwg merah
  2. 5 siung bwg putih
  3. 1 1/2 sdm ketumbar sangrai garam
  4. gula jawa
  5. 1 sdm air asam
Cara memasak Sate Bandeng :
  1. Bersihkan ikan bandeng, pukul-pukul badan bandeng sampai memar dan daging keluar dari mulutnya.
  2. Bersihkan duri yang ada di dagingnya, lalu sangrai daging sampai 1/2 matang, sisihkan.
  3. Patahkan tulang ikan lalu kluarkan dr badan. balikkan kulit ikan dan bersihkan.
  4. Sementara itu campur dan aduk sampai rata daging ikan bersama bumbu yang telah dihaluskan dan santan kental.
  5. Masukkan 3/4 bagian daging berbumbu ke dalam kantung ikan bandeng lalu jepit dengan bilah kayu (bambu).
  6. Panggang sambil di bolak balik. oleskan sisa daging berbumbu ke badan ikan.
  7. Bakar/panggang terus sampai matang betul.
Nah, sudah jadi. Tapi disarankan sate bandeng dimakan setelah salat maghrib sebagai menu pokok buka puasa bukan menu pembatal, karena khawatir kekenyangan dan bikin kita malas solat isya dan tarawih.
*Diolah dari berbagai sumber
Bojong Sari, 23 Sya’ban 1432

Mitos Keaslian Madu


Beberapa tahun Belakangan obat herbal menjadi pengobatan alternatif yang diminati banyak masyarakat. Selain karena obat herbal dipercaya memberi kesembuhan yang lebih laten dan tidak menimbulkan efek samping, alas an-alasan emosional bahwa beberapa obat herbal kerap digunakan Rasulullah SAW untuk menjaga kesehatan membuat masyarakat semakin gandrung menggunakan obat herbal.

Salah satu obat herbal yang menjadi primadona adalah madu. Dalam banyak literatur madu memiliki banyak khasiat. Namun kini dengan semakin banyaknya permintaan madu, membuat beberapa oknum produsen melakukan kecurangan seperti mencampur madu dengan bahan-bahan lain.

Baca selengkapnya »

Ramadan Datang Lagi

Ramadan datang lagi
Bangun sebelum pagi
Sahur biar berenergi

Ramadan datang lagi
Lapar di terik hari
Dahaga menggoda hati

Ramadan datang lagi
Masjid berpenghuni
Seminggu pun terpenuhi

Ramadan datang lagi
Puasa sebulan hari
Menyongsong idul fitri

Baca selengkapnya »

Amanah

"Ada dua kenikmatan yang banyak manusia tertipu,
yaitu nikmat sehat dan waktu senggang”.
(HR. Bukhari no. 6412, dari Ibnu ‘Abbas)

Hadits diatas adalah sebuah peringatan luar biasa dari Rasulullah. Hadits tersebut memang telah keluar semenjak 14 abad silam, tapi matan hadits tetap relevan sampai kini. Karena fenomena kekufuran atas dua hal tersebut tetap terjadi, bahkan mungkin pelakunya lebih banyak. Dan yang ironisnya tanpa tersadari kekufuran jenis ini pun menjangkiti pula orang-orang yang mengklaim dirinya ‘aktivis’ dan terkecuali lembaga-lembaganya.

Kufur Waktu…
Ada anekdot menarik. Jam terlaris di Indonesia adalah jam yang terbuat dari karet, karena ini sesuai dengan perilaku masyarakatnya yang ‘pencandu’ berat ngaret. Yang lucu bahkan budaya ngaret ini pun diakomodasi oleh panitia-panitia acara. Maka dipublikasikanlah acara itu setengah atau satu jam lebih awal dari agenda yang semestinya. Dari hal ini kita telah menfasilitasi kekufuran, telah mengabadikan perilaku buruk. Astaghfirulloh…

Baca selengkapnya »

Antara Kebersamaan dan Ketersendirian Kita

“Seseorang muslim tidak akan sempurna keislamannya -betapapun ia memiliki akhlak-akhlak yang mulia dan melaksananakan segala macam ibadah- sebelum menyempurnakannya dengan warktu-waktu uzlah dan khalwah untuk mengadili diri sendiri (muhasabatun nafsi). Ini merupakan kewajiban setiap muslim yang ingin mencapai keislaman yang benar, apalagi bagi seorang penyeru kepada Allah dan penunjuk jalan yang benar.”
(Dr. Said Ramadhan al Buthy rahimahullahu ta’ala)

Membenci kesendirian adalah jelas tindakan tidak cerdas, karena kelak sudah pasti kesendirianlah teman sejati kita di kubur nanti. Memusuhi kesunyian adalah jelas sikap yang kurang baik. Karena kelak kesunyianlah satu-satunya teman yang mengakrabi kita dalam lahat nanti. Ketersendirian dan juga kesunyian adalah adalah teman sejati yang idealnya kita pahami dan akrabi. Maka candailah kesendirian, cintailah kesunyian. Karena mengalami keduanya adalah keniscayaan.

Begitu pula dalam konteks aktivitas keorganisasian kita. Hiruk pikuk dan lekatnya kebersamaan bersama rekan-rekan membuat kita menjadi asing pada kesendirian, bahkan tak jarang membencinya. Terlalu seringnya berbicara dan tertawa membuat kita lupa betapa bermaknanya diam.

Baca selengkapnya »

Ditengah Tawa, Jangan Pernah Lupa Menangis

Sejarah mengenalnya dengan nama Muhammad Ibnu Sirin al Anshary rahimahullah, seorang ulama tabi’in yang mulia. Kualitas iman dan dan ilmunya tidak lagi diragukan. Kemampuannya mentakwil mimpi berdasarkan nash-nash sahih menjadi kelebihannya yang populer, kedalaman ilmunya mengenai takwil mimpi dapat kita nikmati pada kitabnya yeng berjudul Tafsirul Ahlam. Dan hal ini diakui pula oleh ulama-ulama kibar pada zamannya.

Tapi ada pelajaran lain yang kita dapat petik dari ulama kita yang mulia ini, Dr. Aidh Abdullah al Qorni dalam salah satu bukunya, yang telah diterjemahkan dalam bahasa Indonesia dengan judul Pesona Cinta mengutip pernyataan seorang ulama tentang Ibnu Sirin; Muhammad Ibnu Sirin kata Al Qorni, adalah seorang ulama yang senang bercanda, bahkan sering pula bercandanya menyebabkan dirinya dan orang-orang yang mendengar tertawa terbahak. Tapi disisi lainnya Ibnu Sirin adalah seorang yang mudah menangis, sering beliau terisak ketika membaca Alquran dalam munajat-munajat malamnya.

•••

Baca selengkapnya »

Shar’i 2011: Memaknai Kembali Kontribusi Kita

“Lakukanlah jihad terhadap kaum kafir dengan tanganmu, jika kamu tidak mampu, kecuali hanya meludahi muka mereka, maka lakukan itu.”
(Ibnu Mas’ud radiyallahu’anhu)

Palestina kini, tak ubahnya seperti kisah Nabi Yusuf, kata Mahmoud Darwis (1941-1998) seorang sastrawan kelas dunia yang merupakan pribumi Palestina. Kenapa seperti Nabi Yusuf? Karena sama halnya dengan Nabi Yusuf yang dikhianati dan dizalimi oleh saudara-saudaranya. Begitu pula Palestina, dikhianati dan dizalimi oleh saudara-saudara sesama negara muslim. Maka kini kita dapat melihat Mesir yang menutup perbatasan dan membantu mengisolasi Gaza. Kita juga melihat kebungkaman negara-negara Arab lainnya, yang lebih memilih menjadi penjilat kafir daripada ‘berdarah’ guna memperjuangkan saudara seimannya.
•••

Dari kisah Nabi Yusuf, kita beralih ke Nabi Ibrahim. Ibnu Katsir dalam tafsirnya mengatakan, setidaknya 40 hari 40 malam KhalilAllah yang agung ini dibakar hidup-hidup oleh Namrudz, seorang raja dzalim pada peradaban Babilonia Lama. Masih menurut Ibnu Katsir, ketika Ibrahim ‘alaihissalam dibakar, maka seluruh binatang berlomba-lomba untuk mematikan api tersebut. Termasuk seekor burung pipit kecil, dia hanya membawa setetes air untuk bisa membantu memadamkan api yang membakar Nabi Ibrahim ‘alaihissalam. Burung pipit tersebut tak pernah memikirkan akankah setetes air itu dapat memadamkan api tersebut. Tapi, mungkin satu-satunya yang ada dalam benaknya adalah: ‘Kontribusi’. Yang dengan kontribusinya tersebut dia takkan takut lagi untuk bertemu dengan Allah. Pada Allah dia bisa katakan bahwa dengan setetes air, dia sudah ingin menolong Ibrahim. Sedikit, kecil tapi kontributif.
•••

Baca selengkapnya »

Memberi Arti pada Diri

Bagi sebagian orang, mencari makna kehidupan sama pentingya dengan menjalankan kehidupan itu sendiri. Bahkan beberapa orang menganggapnya lebih penting. Menjalani kehidupan tanpa berupaya memberikannya arti membuat kehidupan tak lebih dari siklus alam yang hambar dan penuh kesiaan. Hilangnya makna kehidupan akan mencipta hijab yang makin tebal bagi manusia untuk mencapai kemuliaan . Tanpa makna kehidupan, kita akan benar -benar kehilangan orientasi dari kehidupan itu sendiri.

Karena mencari makna kehidupan sama pentingya dengan menjalankan kehidupan itu sendiri. Maka ada sebagian orang yang tercatat dalam sejarah, menjaminkan kehidupannya agar meraih arti dari hidup yang dijalani. Socrates (470-399 SM) salah satunya, salah seorang filsuf terbesar Yunani, guru dari Plato dan Aristoteles. Socrates menjalani hidup bohemian. Berkelana, mengunjungi berbagai daerah dan menjumpai berjuta manusia. Logika-logika dan kebijaksanaannya melampaui zamannya, bahkan para sophis kerap kalah berdebat dengan Socrates. Tapi upaya pencarian maknanya berakhir tragis. Raja Yunani saat itu memvonis hukuman mati untuk Socrates.

Baca selengkapnya »

Meraih Kekuatan dari Ketaatan

Kesalahan paling fatal adalah bila engkau berusaha mengatur dan menata kehidupan sekitarmu, tapi engkau membiarkan kekacauan di hatimu
(Mustafa Shadiq ar Rifa'i dalam Wahyul Qalam)

Ibnu Qayyim al Jauziah, dalam bukunya Madaarij as Saalikiin berkata, "Sesungguhnya dalam hati terdapat sebuah robekan yang tidak mungkin dapat dijahit kecuali dengan menghadap penuh kepada Allah. Di dalamnya terdapat juga yang tidak mampu diobati kecuali dengan menyendiri bersama Allah. Didalam hati juga ada sebuah kesedihan yang tidak akan mampu diseka kecuali dengan kebahagiaan yang tumbuh karena mengenal Allah dan ketulusan berinteraksi dengan Nya. Di dalam hati juga terdapat sebuah kegelisahan yang tidak mampu ditenangkan kecuali dengan berhimpun karena Allah dan pergi meninggalkan kegelisahan itu menuju Allah. Di dalam hati juga terdapat gejolak api yang tidak dapat dipadamkan kecuali oleh keridoan akan perintah, larangan, dan keputusan Allah, yang diiringi dengan ketabahan dan kesabaran sampai tiba saat perjumpaan dengan Nya.”

Bersyukurlah, karena Allah telah anugerahkan pada kita sebuah ‘alat’ motivasi terbaik dunia. Percayalah, hati yang dekat pada Allah adalah sumber motivasi dan semangat pergerakan kita. Maka raihlah kekuatan dengan mengokohkan ketaatan. Dan hindarilah kelemahan dengan menjauhi kemaksiatan.

Baca selengkapnya »

Motivasi Keberislaman

Kita harus yakin tidak ada motivasi terbesar dalam kehidupan ini kecuali keberislaman kita sendiri. Karena keislaman, sejarah menjadi gemerlap, penuh kemilau cemerlang ukiran indah para pahlawan sejati. Mulai dari meriah warna-warni cinta karena-Nya, sampai sembab hitam mata karena air mata kerinduan pada Alloh dan Rasul-Nya

Jika bukan karena Islam tentu tidak mungkin Mushab bin Umeir berkata pada ibunya,
“Jika seandainya bukan kau memiliki 100 nyawa dan seluruhnya tercerabut dihadapanku, sesungguhnya aku tidak akan sedikitpun keluar dari keislamanku”. Begitulah Mushab, keislaman telah mencecap hatinya. Menjadikannya teguh kokoh tak bergoyah di hadapan kemusyrikan.

Hanya keislamanlah yang mampu mencipta keyakinan sebening Abu Bakar, keberanian segagah Umar bin Khattab, kedermawanan seanggun Utsman bin Affan, dan pemahaman sebijak Ali bin Abi Thalib. Begitulah sahabat-sahabat mulia ini, keislaman telah menginjeksi kemudian mereplikasi memenuhi tiap detil ruang dalam relungnya. Menjadikannya bening, gagah, elok dan penuh kebijaksanaan. Itulah motivasi keberislaman.

Baca selengkapnya »

Segumam Resah

Hari ini, lagi-lagi langit enggan bersahabat dengan ku. Gemuruh angin membawa butir hujan yang terasa mencekam. Buliran-buliran itu sesekali membentuk titik-titik jarum yang menghantam rumah ku. Aku harus menyakinkan diri bahwa derai hujan ini adalah karunia dari Tuhan. Namun bagi ku, sepertinya hujan membawa berita dari Tuhan bahwa aku dan ’mereka’ telah terlalu larut menyelami dosa-dosa dalam mengarungi hari-hari karunia-Nya dengan drama ketamakan dan keangkuhan.

Entah angin apa yang membawa pesan dalam hidup ku saat ini, sehingga Aku merasa perlu membagi berita ini pada mereka. Dalam relung jiwa, seolah-olah sosok mereka meluruh bersama hujan yang telah diturunkan Allah ke tanah ini. Sosok kita hadir dalam gelimang hari-hari tak bersahabat.

Pernahkah terbayang dalam lintasan benak, bahwa kita pernah bersama-sama mencederai alam pada fajar yang basah? Bahwa kita pernah bersama-sama menguak secuil rahasia Allah pada suatu fajar yang hampir luruh oleh kegemilangan pagi? Ataukah bayang-bayang gedung menjulang yang pongah telah membuang semua ingatan? Aku hanya berhak menebak atas realitas ini, bahwa setidaknya aku masih menyimpan pesona itu dilubuk hati kita terdalam.

Baca selengkapnya »

Karena Peduli adalah Energi

“Tidak harus berpunya untuk peduli,
yang paling dibutuhkan adalah kesungguhan untuk mau saling memahami.”

Namanya Fitri Nugrahaningrum, pada umur 9 tahun beliau terserang steven jonshon syndrome, penyakit yang waktu itu belum diketemukan obatnya. Karena penyakit itu pula, perlahan Fitri kehilangan penglihatan, dan kini Fitri telah total menjadi tuna netra. Tapi keterbatasannya sama sekali tidak menghalanginya untuk berbagi.

Fitri mendirikan Yayasan Al Fitrah yang diperuntukan bagi anak-anak jalanan. Tak kurang dari 148 anak jalanan bergabung didalamnya. Bukannya tanpa kesulitan Fitri berjuang memberikan pendidikan yang layak bagi anak-anak asuhnya. Pernah Fitri ditipu uang 100 Juta, kerap pula Fitri ditipu oleh anak asuhnya. Tapi begitulah perjuangan, dia punya alur logikanya sendiri untuk mendewasakan, dan Fitri, dalam keterbatasannya, melalui kepeduliannya, fitri telah mampu melihat dunia yang tanpa batas. Dunia yang jauh lebih luas dan lebih bercahaya dari dunia kita yang bermata

Memang, tak semua antara kita berpunya, tapi bukan dari harta kepedulian menjelma. Tapi dari kesungguhan saling memahamilah kita peduli dan berbagi. Dari Fitri kita memahami bahwa peduli adalah energi.

Baca selengkapnya »

Refleksi SEMUT 2009: Sekedar Berbagi

Alhamdulillah satu semester sudah kita nikmati kebersamaan. Kebersamaan dalam batasan-batasan kesederhanaan. Ini hal yang sangat patut diyukuri saudara ku, karena keterbatasanlah yang membuat manusia benar-benar menjadi manusia. Keterbatasan menyuburkan rasa syukur,memunculkan rasa takut,dan menguatkan penghambaan. Sifat-sifat itulah yang layaknya ada pada manusia, dan adalah SEBI tempat yang tepat untuk melahirkan itu semua pada diri kita. Karena hanya manusia yang benar-benar manusialah yang kelak dapat menegakkan kembali kejayaan Islam.

Propeka, awal mula kita mengenal SEBI, berinteraksi. Awal mula bibit ukhuwah disemai. Awal mula rasa sabar dilatih, Sabar karena kehabisan air sampai untuk mandi pun berlama-lama kita mengantri, atau bahkan ada yang tidak sempat untuk mandi.

Kedua, ACCESS-I,kesadaran kita sebagai mahasiswa di perkuat. Tentang perjuangan yang harus dilanjutkan untuk membela rakyat dan menoreh sejarah peradaban. keduanya adalah mata rantai kedewasaan kita, agar makin sempurna penghambaan kita.

Baca selengkapnya »

Mozaik Rindu IV

Special for Ikhwah Min Risma Al Muhsinin

Di jalan kita (Dakwah), awal segala usaha disucikan dengan:
Bismillâhir-Râhmanir-Rahîm
In the Name of Allah The Most Gracious and The Most Merciful

“Derajat Dakwah kepada Allah adalah derajat paling mulia bagi seorang hamba di sisi-Nya.”
(Ibnu Qayyim Al Jauziah, Miftaah Daar As Sa’adah, I/153)

Assalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuhu

PERKENANKANLAH wahai Ikhwah Fillah, ku ucapkan terima kasih pada mu yang tidak terbatas hanya oleh angka-angka, oleh notasi-notasi, atau bahkan oleh bahasa yang sederhana ini. Terima kasih atas panas yang kau rasakan ketika kau menyertai ku dalam perjuangan ini. Terima kasih atas rasa kantuk yang kau lawan karena dakwah kita. Terima kasih atas rasa dingin yang kau tahan di malam-malam mabit kita. Rasa lelah yang telah kau tundukan, rasa malas yang telah kau kecewakan. Rasa takut yang telah kau gentarkan, terima kasih atas pengorbanan ini wahai saudara ku. Terima kasih wahai saudara ku atas perjuangan dan pertemuan ini.

Kita harus yakin, kebenaran (dakwah) akan selalu menemukan jalannya sendiri untuk muncul ke permukaan dan menyadarkan orang-orang. Kebenaran memang tak selalu menang. Tapi kebenaran tak pernah bisa dilumpuhkan. Kebenaran selalu menemukan cara untuk menyuarakan pihak mana yang dibelanya. Kadang dengan berbisik, tapi tak jarang mampu berteriak dengan lantang. Tapi yang pasti, ketika masa itu datang, satu persatu akan terbuka dengan terang. Dan saat ini kita telah merentas jalan itu.

Baca selengkapnya »

Mozaik Rindu III

Tetap segar dalam ingatan
Kali pertama berkenalan
Senyuman mesra menyimpulkan
Tali persahabatan

Dan di sinilah tempat ku berlari
Jatuh tersungkur bangun kembali
Biar diranjau onak yang berduri
Semuanya tak ku peduli

Kini setelah kita berjauhan
Semuanya itu menjadi kerinduan

menjadi kerinduan...

Cilegon, 20 Sya'ban 1430

Mozaik Rindu II

Demi Allah, waktu malam terasa begitu panjang bagiku, jika aku teringat saudaraku seagama. Lalu aku berharap segera tiba waktu pagi sehingga aku bisa memeluknya,
karena kerinduanku kepadanya
(Umar Ibnu Khattab radiyallahu'anhu)

Ketenangan ada di sini
Tak jumpa karena kau tak mencari
Kebahgiaan tersirat dihati
Tak rasa kerana kau tak menghayati

CUKUPKAH MENGENANG?...
Persahabatan itu, meluruhkan egois
kemudian menyemai altruis...

risma, riwayat mu kini,
apakah mengenang sudah cukup?
apakah melafaz rindu tlah mewakili?
apakah meraka bertanya tentang anggota yang makin sedikt?
tentang dana yang makin sulit?
tentang kelelahan yang tercipta karena memperjuangkannya?

Baca selengkapnya »

Mozaik Rindu I


Rindu I

Sepi Perantau
Pabila kuberada di kejauhan
Adakala ku kesepian

Di kala itu kan kurasa
Agak kelemahan
Untuk Berjuang

Kegembiraan ku
Kesepian
Mujur ada teman seperjuangan
Menyatakan kita harus teruskan
Perjuangan ini
Demi mencari keredhaan Illahi

Masa muda dilalui
Hanya sekali
Pergunakannya agar kau
Tidak sesali diesok hari

Ketenangan ada di sini
Tak jumpa karena kau tak mencari
Kebahgiaan tersirat dihati
Tak rasa kerana kau tak menghayati

Baca selengkapnya »

Hidup Harus

Hidup harus punya arti
Tak hanya menjalaninya, tuk menunggu mati

Hidup harus punya makna
Jangan biarkan dia berlalu dengan tersia

Hidup harus bersemangat
Agar hidup lebih bermanfaat

Maka,awali kehidupan dengan senyuman
Kerna kelak dengan Allah kita dipertemukan

dimodifikasi: Cilegon,21 Muharram 1431

Akatsuki From SEBI: Kampus Mikro Berjuang Membangun Peradaban Makro

Kesederhanaan (yang disyukuri dengan proporsional) adalah puncak kemewahan(Ali Bin Abi Thalib radiyallahu ‘anhu, dalam Nahjhul Balaghah)

Untuk kita, penikmat manga (komik Jepang) khususnya serial Naruto tentu tidak asing dengan nama akatsuki. Akatsuki, sekelompok ninja dari berbagai negara ninja yang memiliki cita menguasai dunia. Mereka ingin lepas dari kungkungan suatu negara, mencoret lambang negara. Dan cukuplah itu semua menjadi sebuah perlambang, sebuah bendera perlawanan kepada negara-negara mapan di dunia ninja. Dan kisah mereka terangkum dengan apik, menjadi sebuah kronik kecil para tokoh antagonis. Kuat, merepotkan, tapi akhirnya berhasil dikalahkan.

Mungkin itulah yang hendak diinginkan sekelompok manusia dalam dunia nyata. Kecil, tapi memiliki isi kepala berbeda dari setiap manusia di sekelilingnya. Sebuah cita besar, mendirikan peradaban baru, imperium baru yang selama ini tak ada dalam bayangan. Serta merobohkan kekuatan mapan yang selama ini dengan pongah menghegemoni dunia.

Bagi sebagian orang mungkin dianggap gila, tapi apakah epik Leonidas dan 300 prajurit Sparta menantang 1.000.000 infanteri Persia adalah sebuah kegilaan? Mereka tidak gila dan hanya orang yang jiwanya dipenuhi materialismelah yang menganggap semua itu gila, nonsens, utopis, dan hanya tontonan dalam film.

Baca selengkapnya »

Bidadari Surga Yang Disegerakan

Tulisan ini saya tulis dengan penuh keharuan dan rasa syukur kepada Allah SWT yang sangat mendalam, khusus saya tulis untuk wanita yang paling saya cintai, 'ibu saya'. Seorang bidadari surga yang Allah SWT segerakan. Seorang wanita yang berhati bersih dan suci. seorang wanita yang tidak pernah kering kasih sayangnya. Wanita yang selalu meneteskan air mata di malam hari dalam doa untuk anak-anaknya. Ibu saya adalah juara satu di dunia.
Ibu saya adalah wanita paling cantik. Rambut-rambutnya kini berangsur berubah menjadi putih karena usianya yang sudah tidak muda lagi. tapi, rasa cintanya kepada saya tidak pernah berkurang sedikitpun. Pelukannya lebih hangat dari selimut. kulitnya lebih halus dari sutra. Tatapan matanya sejuk seperti bidadari surga. Kecupan kasih sayangnya menyegarkan dahaga seperti mata air.
Ibu saya adalah seorang wanita yang sangat disiplin. Dia selalu berkata "lebih baik menunggu daripada ditunggu". Dia juga wanita yang mengajarkan saya untuk berperilaku baik kepada orang lain. Dia memperkenalkan kepada saya Allah SWT, menceritakan kepada saya tentang Nabi Muhammad untuk diteladani, membimbing saya untuk salat dan membaca Al Quran, memberi tahu saya bahwa orang baik akan masuk surga dan orang jahat akan disiksa di neraka. Ibu saya adalah guru saya yang paling hebat.

Baca selengkapnya »

Kesulitan Itu Tidak Boleh Mengalahkan Kita (Bag 1)


Saya sangat yakin bahwa orang-orang Palestina, afghanistan, checnia, atau yang paling dekat dengan kita seperti kaum pattani di thailand selatan dan para muslim di moro, filipina bagian selatan, telah dan selalu mengalami kesulitan dan penderitaan yang sangat jauh lebih menyakitkan dari kita. Karenanya saya sangat malu ketika saya berkeluh, "Ya Allah, betapa sulit kehidupan ini bagi saya." Sedangkan suara tawa kita masih menyentak dengan kuat. Belaian sang ibu masih kerap membuai kita, hangatnya selimut sangat sering mengkemuli tubuh kita, bening air yang kita minum, putih bersih nasi yang kita makan, saya tidak yakin mereka (para manusia yang tinggal didaerah konflik itu) masih menikmati ini,...
Kemudian, saya sangat malu ketika saya menganggap diri kitalah yang paling menderita di dunia ini. Malu kepada anak-anak palestina yang tertembak saat bermain bola, malu kepada mereka yang kehilangan orang tua. Malu kepada anak-anak afghanistan yang harus tinggal di tempat-tempat pengungsian yang jaraknya lebih dari 100 km, dan mereka harus menempuhnya dengan berjalan kaki. Malu anak-anak yang dipaksa bercengkerama dengan air mata, berhujankan peluru dan mortir.

Baca selengkapnya »

Ketika Allah Berkata, 'Tidak'

Ya Allah ambillah kesombonganku dariku
Allah berkata, "Tidak. Bukan Aku yang mengambil, tapi kau yang harus menyerahkannya."
Ya Allah sempurnakanlah kekurangan anakku yang cacat
Allah berkata, "Tidak. Jiwanya telah sempurna, tubuhnya hanyalah sementara."
Ya Allah beri aku kesabaran
Allah berkata, "Tidak. Kesabaran didapat dari ketabahan dalam menghadapi cobaan; tidak diberikan, kau harus meraihnya sendiri."
Ya Allah beri aku kebahagiaan
Allah berkata, "Tidak. Kuberi keberkahan, kebahagiaan tergantung kepadamu sendiri untuk menghargai keberkahan itu."
Ya Allah jauhkan aku dari kesusahan
Allah berkata, "Tidak. Penderitaan menjauhkanmu dari jerat duniawi dan mendekatkanmu pada Ku."
Ya Allah beri aku segala hal yang menjadikan hidup ini nikmat
Allah berkata, "Tidak. Aku beri kau kehidupan supaya kau menikmati segala hal."
Ya Allah bantu aku MENCINTAI orang lain, sebesar cintaMu padaku
Allah berkata... "Akhirnya kau mengerti !"

Baca selengkapnya »

jilbab, Kerudung dan Kecantikan Hati

Seorang wanita yang menggunakan jilbab dan kerudung
belum tentu memiliki hati yang suci sempurna.
Tapi setiap wanita yang memiliki kecantikan hati,
pasti akan memakai jilbab dan kerudung.

Seorang teman wanita saya pernah berdiskusi pada saya tentang menutup aurat. Beliau berkata, bahwa tidak setiap wanita yang menutup auratnya memiliki hati yang baik. Begitu katanya dengan nada bicara yang berapi-api.

Mungkin teman saya adalah satu dari jutaan bahkan miliaran wanita yang berpendapat bahwa menutup aurat adalah suatu yang menyebalkan, melanggar HAM, dan sangat tidak ekspresif.

Berangkat dari hal itu saya ingin berbagi pengalaman kepada anda semua, bahwasannya statement yang diungkapkan teman saya memang ada benarnya. Realitasnya saat ini banyak wanita yang memakai jilbab dan kerudung tapi memiliki perangai yang kurang menyenangkan (bagi beberapa orang). Mungkin seperti itulah pikiran sahabat saya tersebut.
●●●

Baca selengkapnya »

Kisah Pemuda dan Setan

Seorang pria bangun pagi-pagi buta untuk sholat subuh di Masjid. Dia berpakaian, berwudhu dan berjalan menuju Masjid.

Di tengah jalan menuju Masjid, pria tersebut jatuh dan pakaiannya kotor. Dia bangkit, membersihkan bajunya, dan pulang kembali kerumah. Di rumah, dia berganti baju, berwudhu, dan, LAGI, berjalan menuju Masjid.

Dalam perjalanan kembali ke Masjid, dia jatuh lagi di tempat yang sama! Dia, sekali lagi, bangkit, membersihkan dirinya dan kembali ke rumah. Dirumah, dia, sekali lagi, berganti baju,berwudhu dan berjalan menuju Masjid. Di tengah jalan menuju Masjid, dia bertemu seorang pria yg memegang lampu. Dia menanyakan identitas pria tersebut, dan pria itu menjawab:

"Saya melihat anda jatuh dua kali di perjalanan menuju Masjid, jadi saya bawakan lampu untuk menerangi jalan anda. 'Pria pertama mengucapkan terima kasih dan mereka berdua berjalan ke Masjid. Saat sampai di Masjid, pria pertama bertanya kepada pria yang membawa lampu untuk masuk dan sholat subuh bersamanya. Pria kedua menolak. Pria pertama mengajak lagi hingga berkali-kali dan, lagi, jawabannya sama. Pria pertama bertanya, kenapa menolak untuk masuk dan sholat.

Baca selengkapnya »

Ibu

Kau seperti kemilau bebintang di langit malam yang pekat
Menjadi penghias malam ku yang kelabu,
Tapi bukan, kau jauh lebih dari itu.

Kau seperti nur rembulan di hening malam
Menciptakan keteduhan malam ku yang risau,
Tapi bukan, kau jauh lebih dari itu.

Kau seperti benderang matahari,
Menjadi penggerak kehidupan yang ada di bumi,
Membuat setiap makhluk punyai energi,
Untuk bisa menikmati bintang dan rembulan di malam hari

Ah tidak, bukan. Kau lebih dari itu,
Kau bagaikan rangkuman semesta,
Meliputi penghias, keindahan, bahkan kekuatan kehidupan.
Ya benar. Itu saja!
Itulah engkau Ibu!

Cilegon, 27 Shafar 1429

8 Alasan Golput Haram


Oleh: Salman, S.H.I, MA*

Salah satu dari 24 fatwa yang dilahirkan dari Ijtima’ Majelis Ulama Indonesia di Padang Panjang Sumatera Barat, 24-26 Januari 2009 yang lalu adalah tentang haramnya Golput. Sesungguhnya, Majelis Ulama tidak menggunakan istilah golput (golongan putih) untuk mengidentifikasi objek fatwa ini. Majelis Ulama menegaskan hal pokok yang sangat penting yaitu bahwa Pemilu dalam pandangan Islam adalah upaya untuk memilih pemimpin atau wakil yang memenuhi syarat-syarat ideal bagi terwujudnya cita-cita bersama sesuai dengan aspirasi umat dan kepentingan bangsa. Karenanya, tidak ikut dalam pemilu padahal ada calon yang memenuhi syarat adalah tindakan yang bertentangan dengan nilai Islam dan hukumnya “haram.” Artinya setiap individu Muslim wajib terlibat dalam usaha mendukung dan memperjuangkan agar orang-orang yang menjadi wakil dan pemimpin umat adalah orang-orang yang shalih, adil, amanah, yang memenuhi syarat-syarat kemimpinan dalam Islam.

8 (Delapan) Alasan Fundamental
Untuk memberikan dasar argumentasi yang jelas terhadap wajibnya umat turut berpartisipasi dalam pemilu, berikut ini disajikan delapan alasan mendasar mengenai kewajiban tersebut.

Baca selengkapnya »